BELAJAR 4 MINDSET KREATIF DARI AL FATIH - Rumah Zakat
Rumah Zakat

BELAJAR 4 MINDSET KREATIF DARI AL FATIH

Oleh Dian Ekawati | 9/3/2021, 5:53:38 AM | Inspirasi

facebook
facebook
facebook
facebook
tiktok
Sahabat Zakat, siapa yang tidak tahu dengan Sultan Mehmet II atau yang dikenal dengan Muhammad Al Fatih? Beliau adalah pemimpin pasukan Turki Utsmani yang berhasil menaklukan Konstantinopel. Penaklukan tersebut merupakan salah satu peristiwa yang bersejarah dalam perkembangan Islam. Banyak sekali pelajaran yang bisa kita teladani dari seorang Al Fatih, salah satunya dengan memiliki mindset kreatif yang beliau miliki untuk merumuskan strategi perang. Setidaknya Muhammad Al Fatih mempunyai 4 mindset yang sangat menginspirasi, yaitu: 1. AQLIYATUL HANDASAH (Cara Berpikir Kejuruteraan) Sahabat Zakat, kita perlu merekacipta dan mengolah segala sesuatu yang ada di muka bumi ini dengan menggunakan fungsi kita sebagai khalifah yang dibekali akal. Kejuruteraan adalah bahasa melayu yang berarti rekayasa. Dalam hal ini Muhammad Al Fatih menyelesaikan permasalahannya dengan menggunakan pengetahuan, matematika, dan pengalaman praktis yang diterapkan untuk mendesain objek. 2. AQLIYATUL TASKHIIR (Cara Berpikir Penakluk) Dalam perspektif penaklukan, tidak ada halangan atau hambatan yang tidak dapat dihadapi, kerana besar kecilnya sesuatu halangan atau hambatan tersebut sesungguhnya ditentukan oleh ‘cara berfikir’ kita sendiri. 3. AQLIYATUT TAJRUBAH (Cara Berpikir Experimental) Dengan memiliki cara berfikir seperti ini, kita akan sentiasa belajar dari pengalaman sebelumnya dan akan mengaplikasikannya untuk menghadapi permasalahan di masa depan. 4. AQLIYATUL IBDA’IE (Cara Berpikir Inovatif) Gabungan antara norma yang kita yakini dan pengalaman akan memunculkan pengetahuan ketiga menurut Imam Al Ghazali. Jika norma atau teori dan pengalaman menyatu, maka ia akan menghasilkan satu intuisi. Setelah itu, ia akan bergerak ke tahap selanjutnya, yaitu menciptakan sesuatu yang baru yang belum pernah diciptakan oleh orang lain. Itulah empat mindset Sultan Mehmet II yang tidak ada salahnya kita ikuti untuk diterapkan di bidang pekerjaan kita masing-masing saat ini. Sultan Mehmet II menjadi jawaban dari bisyarah Rasulullah yang tertera pada hadistnya. “Kota Konstantinopel akan jatuh ke tangan Islam. Pemimpin yang menaklukkannya adalah sebaik-baik pemimpin dan pasukan yang berada di bawah komandonya adalah sebaik-baik pasukan.” (HR Ahmad bin Hanval Al Musnad).  
Selanjutnya