LKS POS LANSIA BINAAN RUMAH ZAKAT BERHASIL MERAIH JUARA 1 LOMBA PILAR-PILAR SOSIAL BERPRESTASI TINGKAT KABUPATEN GUNUNGKIDUL - Rumah Zakat
Rumah Zakat

LKS POS LANSIA BINAAN RUMAH ZAKAT BERHASIL MERAIH JUARA 1 LOMBA PILAR-PILAR SOSIAL BERPRESTASI TINGKAT KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Oleh Amri Rusdiana | 6/27/2022, 8:47:17 AM | Berita

facebook
facebook
facebook
facebook
tiktok

GUNUNGKIDUL
– Kabar bahagia datang dari LKS Pos Lansia Husnul Khotimah binaan Rumah Zakat. LKS Pos Lansia Husnul Khotimah berhasil meraih juara 1 Lomba Pilar-Pilar Sosial Berprestasi Tingkat Kabupaten Gunungkidul Tahun 2022.


Penyerahan trofi dilaksanakan di Kantor Dinsos & P3A Kabupaten Gunungkidul pada Jum'at, 24 Juni 2022 oleh Asti Wijayanti Kepala Dinsos & P3A Kabupaten Gunungkidul kepada Ratno Sungkowo Ketua LKS Pos Lansia Husnul Khotimah yang juga fasilitator Rumah Zakat Desa Pacarejo.


Rangkaian lomba pilar-pilar sosial berprestasi di tingkat kabupaten ini diawali dengan pemaparan profile LKS tanggal 7 Juni 2022 di Kantor Dinsos & P3A Kabupaten Gunungkidul dan visitasi tim penilai seleksi ke lokasi LKS Dusun Jetis Kulon Desa Pacarejo Kecamatan Semanu Gunungkidul pada 9 Juni 2022.


LKS Pos Lansia Husnul Khotimah menjadi binaan dan mitra Rumah Zakat dalam program Desa Ramah Lansia sejak tahun 2019 sampai sekarang. Berbagai program dan kegiatan telah digulirkan untuk mewujudkan lingkungan fisik dan sosial untuk memenuhi kebutuhan kelansiaan sehingga lansia sehat,aktiv,produktif.


Dengan raihan prestasi ini, LKS Pos Lansia Husnul Khotimah diharapkan semakin berkembang dan bermanfaat untuk masyarakat luas.


Newsroom

Amri Rusdiana


Selanjutnya