SUPPORT WARGA DAN TENAGA MEDIS DI MASA PANDEMI, RUMAH ZAKAT BOGOR BERSAMA BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) SALURKAN BANTUAN SEMBAKO, VITAMIN DAN OBAT-OBATAN. - Rumah Zakat
Rumah Zakat

SUPPORT WARGA DAN TENAGA MEDIS DI MASA PANDEMI, RUMAH ZAKAT BOGOR BERSAMA BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) SALURKAN BANTUAN SEMBAKO, VITAMIN DAN OBAT-OBATAN.

Oleh Amri Rusdiana | 8/9/2021, 1:37:42 AM | Berita

facebook
facebook
facebook
facebook
tiktok

BOGOR - Rumah Zakat Bogor bersama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) menyalurkan sembako, vitamin serta obat-obatan untuk warga yang terdampak pandemi Covid-19. Sebanyak 110 paket Sembako yang berisi Beras 5kg, Kornet Super Qurban 2 klg, Susu UHT 2 lt, Sardine 5 klg, Gula Pasir 1 kg, Teh Celup 2 kotak dan Vitamin C 30 kaplet, Vitamin D 1 strip, Zinc 1 strip tersebut disalurkan di dua titik di wilayah Kabupaten Bogor, yaitu Desa Iwul Kecamatan Parung, dan Desa Ciseeng  Kecamatan Ciseeng pada Jum’at (06/8). Sedangkan untuk paket obat-obatan yang berisi Paracetamol 220 strip, Domperidone 110 strip, Molexflu 110 strip diserahkan di Puskesmas Parung. "Kami perwakilan masyarakat Desa Iwul, kepala desa Iwul mengucapkan terima kasih yang sebesar besar kepada rumah zakat dan bank syariah Indonesia atas bantuannya," ucap Endi selaku Sekretaris Desa Iwul. "Saya ucapkan Jazakumullohu khoiron katsiron kepada BSI, dan Rumah Zakat  yang sudah membantu warga kami yang terkena Covid-19, mudah-mudahan program ini menjadi kebaikan bagi kita semua dan kebaikan bagi para mukhsinin-mukhsinin dibalas oleh Alloh Subhanahu Wa Ta'ala," ucap Rahmat Bukhari Muslim selaku Kepala Desa Ciseeng. Ucapan terimakasih juga disampaikan oleh Tuti selaku dokter di Puskesmas Parung. "Terima kasih kepada BSI atas bantuannya, saya perwakilan pihak puskesmas mengucapkan banyak-banyak terima kasih.” Ucap Tuti. Newsroom Izzatul Yazid/Amri Rusdiana

Selanjutnya