Hari Anak Nasional yang diperingati setiap tanggal 23 Juli menjadi momentum penting bagi para orang tua dan masyarakat untuk kembali merenungi: Apakah kita sudah memperlakukan anak-anak sebagaimana yang diajarkan dalam Islam?
Dalam ajaran Islam, anak bukan sekadar titipan sementara. Mereka adalah amanah langsung dari Allah SWT, yang kelak akan dimintai pertanggungjawaban.
Baca juga : 7 Tips Mendidik Anak Agar Jujur dan Amanah
Anak dalam Pandangan Islam
Allah SWT berfirman: “Wahai orang-orang yang beriman! Peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka…” QS. At-Tahrim: 6
Ayat ini menegaskan bahwa mendidik anak bukan sekadar pilihan, tetapi kewajiban utama. Anak bukan hanya harus diberi makan dan pakaian, tapi juga dibekali nilai-nilai iman, akhlak, dan adab.
Mengapa Kadang Anak Dianggap Beban?
Di tengah tekanan ekonomi dan tuntutan hidup, tak sedikit orang tua yang merasa lelah atau bahkan menganggap kehadiran anak sebagai beban. Keluhan seperti:
“Biaya sekolah mahal…”
“Capek ngurus anak…”
“Ingin punya waktu sendiri…”
Mungkin pernah terucap tapi Islam mengingatkan, justru melalui anak-lah rezeki, pahala, dan keberkahan bisa datang. Rasulullah SAW bersabda: “Sesungguhnya di antara amal yang terus mengalir pahalanya setelah kematian seseorang adalah: anak shalih yang mendoakannya.” HR. Muslim
Renungan di Hari Anak Nasional 2025
Mari gunakan momen ini untuk bertanya pada diri kita masing-masing:
– Sudahkah kita memperlakukan anak dengan kasih sayang, bukan hanya perintah?
– Sudahkah kita menjadi teladan akhlak yang baik bagi mereka?
– Sudahkah kita memohon kepada Allah agar mereka tumbuh dalam iman dan taqwa?
Anak Bukan Hanya Masa Depan Bangsa, Tapi Juga Investasi Akhirat
Mendidik anak dengan penuh cinta dan tuntunan Islam bukan hanya berdampak duniawi, tapi juga menjadi bekal abadi di akhirat. Maka, jangan abaikan peran sebagai pendidik pertama dan utama dalam hidup mereka.
Baca juga : 7 Cara Mendidik Anak Ala Rasulullah
Penutup
Di Hari Anak Nasional 2025 ini, mari kita ubah cara pandang. Anak bukan beban, melainkan amanah yang sangat berharga.
Rawat, bimbing, dan doakan mereka setiap hari. Karena sejatinya, saat kita mendidik anak dengan iman dan cinta, kita sedang menanam kebaikan yang tak akan pernah putus.
Klik : www.rumahzakat.org