Relawan Rumah Zakat Bandung Respon Hari Kedua Bencana Longsor di Desa Pasirlangu

oleh | Jan 26, 2026 | Bencana dan Kemanusiaan, Berita

Kabupaten Bandung Barat, 25 Januari 2025 — Relawan Rumah Zakat Bandung kembali melanjutkan respon tanggap darurat bencana longsor yang terjadi di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Hari Minggu 25 Januari 2025 menjadi hari kedua pelaksanaan respon kemanusiaan pasca bencana longsor tersebut.

Sebanyak delapan orang relawan Rumah Zakat Bandung diterjunkan langsung ke lokasi bencana untuk turut membantu operasi SAR dalam misi pencarian korban longsor. Para relawan bergabung bersama tim gabungan dari berbagai unsur untuk melakukan penyisiran dan evakuasi di area terdampak.

Pada operasi pencarian hari kedua ini, tim SAR gabungan berhasil menemukan lima jenazah korban longsor yang selanjutnya dievakuasi dan diserahkan kepada pihak berwenang untuk proses penanganan lebih lanjut.

Relawan Rumah Zakat Bandung akan terus bersinergi dengan berbagai pihak dalam upaya tanggap darurat serta mendukung proses penanganan pasca bencana. Diharapkan kehadiran relawan dapat membantu meringankan beban para korban serta keluarga terdampak bencana longsor di wilayah tersebut.

Rumah Zakat mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mendoakan para korban dan memberikan dukungan terbaik bagi proses penanganan bencana yang masih berlangsung.