Syarat Hewan Kurban: Jenis, Umur dan Kondisi Fisik

oleh | Mei 21, 2025 | Artikel, Inspirasi

Menjelang Idul Adha, memilih hewan kurban yang sesuai syariat menjadi hal penting. Tidak semua hewan boleh dijadikan kurban. Islam sudah menentukan syarat tertentu untuk hewan kurban. Syarat ini mencakup jenis, umur, dan kondisi fisik hewan.

Syarat Hewan Kurban yang Sah

Masih ada waktu untuk pilih hewan kurban yang tepat, berikut adalah ciri-cirinya:

Jenis Hewan Kurban

Jenis hewan yang sah untuk kurban adalah hewan ternak seperti unta, sapi, kambing, atau domba.

Kurban sapi dan unta boleh untuk 7 orang patungan. Sedangkan kambing dan domba hanya untuk satu orang.

Baca Juga: 4 Kondisi Hewan yang Bikin Qurban Nggak Sah

Umur Hewan Kurban

Umur hewan kurban juga sudah ditentukan secara syariat. Domba harus berumur minimal 6 bulan dan sudah tampak dewasa.

Kambing harus berumur minimal 1 tahun masuk tahun ke-2. Sedangkan sapi harus berumur minimal 2 tahun masuk tahun ke-3, dan unta minimal 5 tahun.

Hewan yang belum cukup umur tidak sah dijadikan kurban. Oleh karena itu, penting menanyakan usia hewan kepada penjual.

Kondisi Fisik Hewan Kurban

Kondisi fisik hewan kurban harus sehat dan tidak cacat. Hewan yang sakit, kurus, atau memiliki cacat fisik tidak sah.

Beberapa cacat yang menyebabkan hewan tidak sah untuk kurban adalah buta, pincang, atau telinga yang terpotong sebagian besar.

Hewan juga tidak boleh terlalu kurus hingga tulangnya menonjol. Ini menjadi salah satu ciri hewan tersebut kurang layak untuk dikurbankan.

Mata yang rusak, tanduk patah total, atau gigi ompong juga termasuk cacat. Hal ini harus dicek dengan teliti sebelum membeli.

Tips Memilih Hewan Kurban

Pastikan hewan lincah, nafsu makannya baik, dan tidak menunjukkan gejala sakit. Perhatikan juga sertifikat kesehatan hewan.

Membeli dari peternak terpercaya adalah langkah bijak. Peternak yang baik akan terbuka soal umur dan kesehatan hewan.

Kurban adalah ibadah yang mengutamakan kualitas dan ketulusan. Maka, memilih hewan terbaik adalah bentuk penghormatan pada ibadah ini.

Baca Juga: Bolehkah Kurban untuk Palestina?

Kurban Online

Bagi Sahabat yang mau kurban praktis tapi tetap sesuai syariat Islam, lewat program Superqurban dan Desaku Berqurban, Rumah Zakat memfasilitasi masyarakat untuk bisa berikan kurban terbaik tahun ini.

Superqurban

Melalui program ini, daging yang sudah disembelih akan diolah menjadi kornet dan rendang, kemudian dikemas dalam kemasan kaleng untuk didistribusikan ke wilayah terdampak bencana.

Keunggulan dari program Superqurban adalah memilih waktu simpan yang lebih lama, sehingga memberikan kebermanfaatan sepanjang tahun.

Dapatkan harga spesial di bulan Mei 2025.

– Kambing dari Rp2.950.000 jadi Rp2.900.000

– Sapi dari Rp19.500.000 jadi Rp19.450.000

– Sapi 1/7 dari Rp3.050.000 jadi Rp3.000.000

Klik link: www.rumahzakat.org/superqurban .

Desaku Berqurban

Sementara itu, lewat program Desaku Berqurban daging yang sudah disembelih segera didistribusikan ke pelosok negeri di desa minim pequrban. Sehingga, daging kurban kamu bisa menebar manfaat dan mengukir senyuman, bagi mereka yang membutuhkan.

Harga Promo Desaku Berqurban Mei 2025:

– Kambing: dari Rp2.250.000 jadi Rp2.225.000

– Sapi 1/7: dari Rp2.400.000 jadi Rp2.375.000

– Sapi utuh: dari Rp14.950.000 jadi Rp14.900.000

Klik link: https://www.rumahzakat.org/desakuberqurban

Bismillah ya, kita usahakan kasih kurban terbaik tahun ini, bukan sekedar ibadah tapi berbagi manfaat yang lebih luas.

Kalkulator Zakat

Hitung zakat Anda secara akurat dengan kalkulator zakat kami

Donatur Care

Silakan cek riwayat donasi Anda disini

Link Terkait