MENCAPAI PERTUMBUHAN BISNIS YANG SEHAT

oleh | Mar 2, 2006 | Kolom CEO

Salam

Salam Perubahan

Menurut DR. Ram Charan yang menjadi co-author dua buku best seller masing-masing, ?Execution : The Discipline of Getting Things Done?, dan ?Confronting Reality : Doing What Matters To Get Things Right?. Pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan menurut Charan merupakan tanggung jawab setiap orang dalam organisasi. Tanpa pertumbuhan peluang untuk tumbuh dan berkembangnya pribadi pribadi yang ada dalam organisasi akan menjadi zero sum game. Dengan adanya pertumbuhan bisnis, lembaga juga berkembang dan karyawan di dalamnya pun dapat tumbuh dan berkembang bersama lembaga.

Charan memberikan 10 cara dan berbagai perangkat yang di perlukan oleh lembaga untuk mencapai pertumbuhan bisnis yang sehat yaitu :

1. Pertumbuhan pendapatan merupakan tanggung jawab setiap orang. Karena itu haruslah menjadi bagian dari pekerjan rutin setiap orang.

2. Perhatikan hal hal yang kecil, jangan terbius dengan hal hal yang superlative untuk mencapai pertumbuhan bisnis. Kalo hal kecil dilakukan setiap hari secara konsisten akan memberikan dampak yang positif bagi pertumbuhan pendapatan.

3. Raihlah pertumbuhan yang sehat dan hindari pertumbuhan yang jelek. Pertumbuhan yang sehat bukan hanya meningkatkan pendapatan tetapi juga meningkatkan profit dan berjangka panjang

4. Setiap pemimpin perlu mempunyai agenda pertumbuhan dan kemampuan untuk mengkomunikasikan urgensi dari kebutuhan akan akan peningkatan pendapatan dan perkembangan bisnisnya.

5. Tingkatkan revenue productivity dengan secara aktif dan kreatif mencari gagasan gagasan untuk pertumbuhan pendapatan tanpa harus menggunakan sumber daya yang ada secara berlebihan.

6. Kembangkan dan laksanakanlah growth budget sebagai fondasi yang memungkinkan perusahaan dapat meningkatkan pendapatan

7. Identifikasi segmen pasar secara tajam dan secara tepat mengekspektasi konsumen. Tidak berlebihan pada aktivitas downstream marketing seperti periklanan dan membangun merk.

8. Pahamillah bagaimana cara efektif melakukan cross selling yang dapat menjadi sumber signifikan pertumbuhan pendapatan

9. Ciptakan social engine untuk akselarasi pertumbuhan pendapatan.

10. Operasionalkan inovasi dengan mengolah gagasan menjadi pertumbuhan pendapatan. Inovasi bukan milik para jenius melaikan merupakan prosess sosial yang membutuhkan kolaborasi dan komunikasi sejak pencarian gagasan hingga menerjemahkaan menjadi produk.

Organisasi yang pertumbuhan bisnisnya menguntungkan dan sehat akan memberikan manfaat dan timbal balik yang besar tidak hanya bagi organisasinya tetapi juga karyawannya. Perusahaan yang tumbuh akan dapat mengembangkan talenta dan potensi individu yang ada dalam organisasi dengan membuka katup katup energi psikologis yang tersembunyi di dalam diri setiap orang mengalir keluar dan menjadi daya yang luar biasa bagi organisasi untuk terus tumbuh.

Mudah mudahan tulisan ini menginspirasi kita dalam upaya kita untuk menciptakan pertumbuhan setiap bisnis kita.

Salam Perubahan

-VDE-

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0